HIJUP Bloggers Meet Up & Arisan Resik di Surabaya : Istri Resik, Keluarga Harmonis

Arisan Resik V di Surabaya 


Setelah sukses menyelenggarakan Arisan Resik di beberapa kota pada tahun lalu. Tahun ini kembali diselenggarakan tapi konsepnya sedikit berbeda. Salah satunya adalah peserta dikhususkan hanya untuk wanita yang sudah berkeluarga atau bersuami. Tentu saja karena berhubungan dengan tema kali ini yaitu "Istri Resik, Keluarga Harmonis".

Bertempat di YELLO Hotel Surabaya pada hari Sabtu 4 Oktober 2018 lalu, Arisan Resik yang di mulai pukul 13.00 WIB kali ini mendatangkan 3 orang narasumber yaitu : 


1. Sarah Sofyan seorang influencer sekaligus founder dari Rumah Ayu 


2. Dokter M. Ilham Aldika Akbar SpOG spesialis obstetri dan ginekologi.


3. Ibu Yuna Kristina selaku Brand Manager PT Kino Indonesia


Nara sumber yang membagikan tips dan informasi bermanfaat 


Mendapat kesempatan pertama, Sarah Sofyan buka-bukaan bercerita bahwa dia menikah dengan suami karena dijodohkan. Wow, hari gini masih ada yang mau dijodohin kayak jaman Siti Nurbaya ya? Begitu kira-kira yang terbersit dalam pikiran kita, termasuk saya yang betul-betul menyimak dan penasaran dengan kelanjutan ceritanya. 


Sarah Sofyan ketika sharing pengalaman

Dan tidak ada kekhawatiran atau ketakutan pada Sarah ketika dia menerima dijodohkan pilihan orang tua. Karena dia mempunyai prinsip "carilah laki-laki yang menyayangi ibunya, karena di jamin dia pasti juga menyayangi istri dan keluarganya.". Dan gambaran laki-laki seperti itu ada pada diri suaminya yang sangat mencintai dan menghormati istrinya sampai sekarang.


Tapi cinta memang tidak cukup, karena harus ada sesuatu yang harus membuat cinta itu tetap awet bertahan dan muncul setiap saat. Bukan hal yang mudah tapi juga bukan sesuatu yang sulit. 


Satu tips sederhana dari Sarah adalah sering meluangkan waktu berdua bersama suami. Sesekali anak dititipkan ke rumah mertua atau orang tua ketika akan menikmati waktu berdua dengan suami. Tidak hanya mengambil waktu liburan saja tapi juga bisa menemani ketika suami mendapat tugas di luar kota. Saat-saat seperti itulah yang bisa makin mendekatkan hubungan antara suami istri, sehingga komunikasi bisa intens dan diisi dengan pembicaraan yang tentunya bermanfaat bagi kualitas rumah tangga mereka. Wah tips yang murah meriah nih :) 


dokter Aldi memberi penjelasan yang berhubungan ilmu kedokteran

Narasumber kedua adalah dokter Aldika Akbar SpOG spesialis obstetri dan ginekologi yang menerangkan bahwa ada beberapa hal yang bisa menyebabkan area di sekitar organ intim wanita cenderung gelap dan tidak kencang lagi. Antara lain :

 

1. Bertambahnya usia turut mempengaruhi elastisitas organ kewanitaan. 

2. Kehamilan dan persalinan berpengaruh karena ada faktor hormon. Ketika saat hamil dan menyusui, hormon estrogen dan progesteron meningkat.

3. Pola gaya hidup yang kurang sehat terutama dalam pola makan. Jauhi junctfood dan seringlah berolah raga.

4. Sering terkena gesekan, jadi disarankan untuk memakai celana yang longgar. 

5. Obesitas  


Dokter Aldi juga memberikan saran untuk mencukur bulu kemaluan apabila sudah terasa tidak nyaman, salah satunya adalah membantu mengurangi kelembaban di area kewanitaan. Dan termasuk juga melaksanakan sunnah dalam agama Islam.



ibu Yuna Kristina wakil dari Resik V Manjakani

Narasumber ketiga sekaligus terakhir adalah ibu Yuna Kristina wakil dari PT. Kino Indonesia, produsen dari Resik V. Yang memberikan penjelasan bagaimana pentingnya untuk merawat organ kewanitaan di tengah gencarnya trend pelakor. Karena meskipun sudah resmi sebagai suami istri, menjaga hubungan batin itu lebih penting terutama wanita yang pernah melahirkan dan menyusui. 


Beliau menyarankan dalam membersihkan area kewanitaan disarankan untuk tidak menggunakan sabun mandi, karena PH nya sangat tinggi yaitu 7. Sedangkan PH yang pas antara 3.5 sampai 4 seperti yang terkandung dalam Resik V Manjakani. Jadi seimbang dengan area miss V kita. Itupun dengan catatan, cara menggunakannya juga harus tepat. Jangan sampai di usap-usap hingga ke dalam organ intip, tapi hanya disekitarnya. Lebih baik digunakan sehari 2x atau setelah melakukan hubungan intim dengan suami. Dan jangan lupa untuk segera mengeringkannya supaya tidak lembab. Produk ini tidak hanya membersihkan saja, tapi juga mencerahkan dan mengencangkan area kewanitaan kita. Dan yang paling penting sudah bersertifikat halal. Sehingga kita nggak perlu was-was lagi.


Membuat Decopage Pigura bersama Mieta Heart Work

Setelah acara talk show selessai, peserta dipersilahkan untuk makan siang dan menunaikan ibadah sholat kurang lebih satu setengah jam. Kemudian dilanjutkan dengan membuat kerajinan tangan yaitu berupa Decopage  yang di pandu oleh mbak Mieta dari Mieta Heart Work Surabaya.


Mbak Mieta dari Mieta Heart Work Surabaya mengajari cara membuat decopage pigura

Kebetulan semua bahan sudah disediakan, kita tinggal membentuk sedemikian rupa sesuai selera. Mbak Mieta sendiri dengan ditemani seorang asistennya, tidak berhenti-berhenti memberikan petunjuk cara  menyusun bunga dan membuat palet. Memang sedikit rempong dan ribet, tapi disitulah letak keseruannya. Dimana semua peserta tidak hanya fokus menyelesaikan hasil karyanya sendiri, tapi juga berceloteh dan bertanya pada teman kiri kanan juga ke mbak Mieta. Pokoknya heboh hehehe :)


Hasil karya saya :)

Hepi juga sih rasanya, melihat hasil karya sendiri. Setelah lama banget hampir bertahun-tahun tidak membuat hasta karya seperti waktu jaman sekolah dulu. Jadi kemarin itu rasanya excited banget bisa belajar kembali membuat pigura. Meskipun bahannya sudah disediakan semua, tapi ternyata nggak gampang lo. Dan alhamdulillah saya bisa masuk menjadi salah satu yang terpilih untuk mendapat hadiah hiburan. Bukan karena yang terbaik lo, tapi sedikit lebih teliti. 


Dapat bingkisan dari Mietha Heart Work Surabaya

Hari itu peserta dihujani banyak hadiah dan tentunya hampers dari HIJUP dan Resik V Manjakani. Selain produk hijab yang keren, dari HIJUP mendapat voucher potongan belanja di HIJUP.com senilai Rp. 50.000,- dengan pembelanjaan minimum senilai Rp. 250.000,- hanya dengan mencantumkan kode voucher : HIJUPRVMSURABAYA.


Wah udah nggak sabar buat belanjain nih, karena dari kapan hari sudah naksir model baru outfit yang sempat saya intip di instagram. Apalagi vouchernya berlaku hanya sampai tanggal 30 November 2018. Kalian pasti ikut penasaran kan?


Mengapa harus Resik V Manjakani?


Wanita harus pintar menjaga kebersihan dan keindahan

Wanita itu tidak hanya di tuntut cekatan dan terampil, tapi dia juga harus bisa menjaga keindahan yang telah dikaruniakan kepadanya. Baik itu secara fisik maupun batin yang menjadi inner beauty. Tapi, terutama adalah menjaga kesehatan dan kebersihan di area vital yang menjadi asset utama seorang wanita. 


Di jaman yang serba modern ini, kita tidak usah repot meracik bahan alami untuk memenuhi kebutuhan kita. Karena semua sudah tersedia, dalam kemasan modern tapi bahan tetap alami. Salah satunya adalah produk Resik V Manjakani.


Produk dari Resik V Manjakani

Cara menggunakannya juga gampang lo!  


- Tuang Resik V Manjakani di telapak tangan, beri sedikit air dan usap hingga berbusa 

- Kemudian basuhkan di area kewanitaan dan sekitarnya 

- Diamkan antara 1 hingga 2 menit 

- Kemudian basuh dengan air hingga bersih 


Sebagai catatan bahwa Resik V ini hanya digunakan untuk pemakaian luar, jadi jangan sampai membasuhnya hingga ke dalam organ intim.



Peserta Arisan Resik yang peduli akan kesehatan dan kebersihan kewanitaannya

Ternyata acara diskusi bisa sangat seru ketika diselingi dengan kegiatan yang mengasyikan dan tentunya sangat bermanfaat. Para wanita yang notabene adalah istri sekaligus ibu rumah tangga, tidak hanya berkutat dalam urusan domestik keluarga. Tapi juga mendapat berbagai tips dalam merawat kebersihan organ penting sekaligus ketrampilan membuat kerajinan tangan. 


Untuk mendapat informasi yang lebih lengkap tentang seputar kewanitaan, bisa di follow media sosial :


Website :  www.arisanresik.com 


Instagram : @arisanresik 







3 comments

  1. Keren acaranya ya mb, berfaedah buat buibu macam kita

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, salut buat hijup dan resik v yang mau bikin acara kayak gini ya

      Delete
  2. Ah beruntung banget bisa hadir, dapat ilmu banyak banget.
    Khususnya buat para istri.
    Semoga rumah tangga bisa harmonis selamanya, aamiin :)

    ReplyDelete

Inspiravy
Theme by MOSHICOO